Contoh Soal Uji Kompetensi Bidan pdf Edisi 46
Dibawah ini adalah Contoh Soal Uji Kompetensi / UKOM Kebidanan dan Kunci Jawaban Edisi Ke 46 Terbaru dan Terlengkap
Hai sahabat semuanya, kembali lagi ukomkebidanan.blogspot.com hadir untuk memberikan contoh latihan soal UKOM Kebidanan bagi teman-teman smeuanya. Berikut ini kami meyniapkan 4 buah latihan yang disertai jawaban. Selamat belajar ya dan semoga dapat lulus UKOM semuanya, aamiin
1. Seorang Bayi perempuan lahir spontan 1 jam yang lalu, ditolong oleh bidan dirumah keluarga, aktif, BB 2400 gram PB 48 cm RR 40 x/menit, aktif, menangis, warna kulit merah dengan usia kehamilan saat lahir 36 minggu. Dari hasil pemeriksaan tidak ditemukan kelainan.
Apakah kebutuhan yang segera diberikan ?
a. Pemberian PASI
b. Pemberian cairan NaCl
c. Pemberian larutan gula
d. Pemberian ASI sesegera mungkin
e. Pemberian cairan infuse Dexstrose
2. Seorang Bayi perempuan lahir spontan 1 jam yang lalu, ditolong oleh bidan dirumah keluarga, aktif, menangis, warna kulit merah, BB 2400 gram PB 48 cm , RR 40 x/menit, dengan usia kehamilan saat lahir 36 minggu. 30 menit kemudian terjadi penurunan suhu sampai 36 C
Apakah tindakan bidan pada masalah tersebut ?
a. Rawat gabung
b. Membedong bayi
c. Rujuk segera
d. Metode kanguru
e. Memasukkan incubator
3. Seorang perempuan umur 17 tahun, baru menikah satu bulan bersama suaminya datang ke Puskesmas bermaksud menunda kehamilan 6 bulan dengan ikut KB. Saat ini haid hari ke 4
Bagaimanakah tindakan bidan pada kasus tersebut ?
a. Cara kerja alat kontrasepsi
b. Jelaskan Efek samping alat kontrasepsi
c. Macam-macam alat kontrasepsi
d. Lama menggunakan alat kontrasepsi
e. Pemasangan alat kontrasepsi
4. Seorang perempuan umur 47 tahun, datang ke RS mengeluh sejak 1 tahun ini mengalami menstruasi yang tidak teratur, 3 bulan tidak menstruasi, kadang menstruasi sangat banyak. Akhir ini sering merasa cemas, dada berdebar-debar, sulit tidur dan mudah tersinggung. Setelah dilakukan pemeriksaan dijumpai hasil TD 130/80 mmHg, N 88x/menit, BB 76 kg
Apakah diagnose kasus tersebut ?
a. Menopause
b. Kelainan haid
c. Premenopause
d. Perdarahan disfungsional
e. Senium
Baiklah sahabat semuanya, semoga artikel dari ukomkebidanan.blogspot.com diatas dapat membatu danbermanfaat bagi teman-teman semuanya. Terimakasih telah berkujung dan belajar mengenai Contoh Soal Uji Kompetensi Bidan pdf Edisi 46. Ayo ajak teman-tman bidan belajar disini yaa. Sampai jumpa lagi dengan latihan soal kitaberikutnya.
0 comments