Contoh Latihan UKOM Bidan Disertai Jawaban Edisi 47

Contoh Latihan UKOM Bidan Disertai Jawaban Edisi 47


Dibawah ini adalah Contoh Soal Uji Kompetensi / UKOM Kebidanan dan Kunci Jawaban Edisi Ke 47 Terbaru dan Terlengkap


Contoh Latihan UKOM Bidan Disertai Jawaban Edisi 47

Hai sahabat semuanya, ini adalah edisi ke 47 latihan soal-soal Uji Kompetensi Bidan untuk teman-teman semuanya. Berikut ini kami sajikan 4 buah soal disertai jawaban. Selamat belajar ya


1. Seorang perempuan umur 23 tahun baru lulus kebidanan kemudian diangkat menjadi Bidan PTT di Desa Makmur yang terpencil, merupakan daerah perbukitan, budaya desa tersebut masih banyak berkaitan dengan angka kematian ibu, ibu hamil pantang terhadap suatu makanan dan persalinan ditolong dukun.

Apakah tindakan yang harus dilakukan bidan tersebut ?

a. Pendekatan pada tokoh masyarakat
b. Pendekatan langsung kepada masyarakat
c. Mengumumkan diri kalau dirinya Bidan trampil
d. Pendekatan dengan cara mengundang masyarakat berpesta
e. Pendekatan dengan cara datang ke rumah masyarakat

Jawaban : A. Pendekatan pada tokoh masyarakat

Referensi : Ilmu Kesehatan Masyarakat, Komunitas.



2. Seorang perempuan 24 tahun warga desa geneng yang termasuk desa terpencil jauh dari Bidan maupun sarana kesehatan, meninggal karena mengalami perdarahan setelah bersalin yang ditolong oleh dukun. Darah yang keluar warna merah tua. Kontraksi uterus lembek, fundus uteri tidak teraba.

Apakah penyebab kematian tersebut ?

a. Atonia uteri
b. Retensio plasenta
c. Perdarahan post partum dini
d. Robekan jalan lahir
e. Robekan portio

Jawaban : A. Atonia uteri

Referensi : Ilmu kebidanan (Sarwono ) dan Asuhan Kebidanan Pathologie



3. Seorang perempuan umur 40 tahun mempunyai 2 orang anak, datang ke Polindes, dalam satu tahun terakhir ini mengalami menstruasi tidak teratur, sering mengalami panas di muka, kemerahan, demam. Hasil anamnesa mengalami menstruasi pertama pada usia 9 tahun.

Disebut katagori apakah pada data tersebut ?

a. Fase menopause
b. Fase pra menopause
c. Fase perimenopause
d. Fase pascamenopause
e. Fase senium

Jawaban : B. Fase pra menopause

Referensi : Ilmu kebidanan (Sarwono )



4. Seorang perempuan umur 40 tahun mempunyai 2 orang anak, datang ke Polindes, dalam satu tahun terakhir ini mengalami menstruasi tidak teratur, sering mengalami panas di muka, kemerahan, demam. Hasil anamnesa mengalami menstruasi pertama pada usia 9 tahun.

Penurunan hormone apakah pada data tersebut ?

a. LH
b. FSH
c. Estrogen
d. Progesteron
e. LTH

Jawaban : C. Estrogen

Referensi : Ilmu kebidanan (Sarwono )



Baiklah sahabat semuanya, semoga artikel dari ukomkebidanan.blogspot.com diatas dapat membatu dan bermanfaat bagi teman-teman semuanya. Terimakasih telah berkujung dan belajar mengenai Contoh Latihan UKOM Bidan Disertai Jawaban Edisi 47. Ayo ajak teman-tman bidan belajar disini yaa. Sampai jumpa lagi dengan latihan soal kitaberikutnya.

0 comments